Sungailiat Triathlon 2017 di Pulau Bangka

Pemerintah Kabupaten Bangka kembali menggelar ajang bergengsi internasional tahun ini lewat Sungailiat Triathlon 2017 yang akan berlangsung pada tanggal 22 April 2017 di Pantai Tanjung Pesona. Lomba yang kali keenam digelar tersebut

Dari tahun ke tahun, animo wisman yang ikut dalam triathlon ini semakin besar. Biasanya, diikuti 400-an peserta dari sedikitnya 19 negara seperti Aljazair, Australia, Austria, AS, Belanda, Brazil, Filipina, Jerman, Jepang, Italia, Inggris, Kanada, Malaysia, Selandia Baru, Singapura, Spanyol, Swedia, Rumania, dan Perancis.

Hingga saat ini, peserta Sungailiat Triathlon sudah mencapai lebih dari 399 peserta yang terdiri dari peserta lokal 330 orang dan mancanegara sebanyak 19 peserta.

Sungailiat Triathon 2017Sungailiat Triathlon menggelar kategori jarak 70.3 meliputi long distance (1,9 km swim, 90 km bike, 21,1 km run), standar dan standar relay (1,5 km swim, 40 km bike, 10 km run) dan sprint (750 m swim, 20 km bike, 5 km run).

Adapun rute yang dilalui di antaranya mengitari pusat kota dan tujuan wisata unggulan di Kabupaten Bangka seperti Pantai Tanjung Pesona, Pantai Teluk Uber, Pantai Rambak, city tour, Jalan Lintas Timur, Argowisata Rebo, Pantai Rebo, Pantai Mang Kalok, Pantai Air Anyir, Pantai Temberan dan Vihara Tri Agung Pantai Tikus.

Mengikuti Sungailiat Triathlon 2017 juga akan digelar Bangka Expo 2017 yang merupakan pameran berskala nasional. Bangka Expo nantinya akan digelar pameran pembangunan dan potensi daerah dimana 62 desa akan menampilkan produk unggulannya, pameran potensi wisata, investasi dan perdagangan, produk kreatif, UKM, kuliner, kreasi dan inovasi mahasiswa, kreativitas dan seni, talkshow dan untuk menarik pengunjung akan diadakan stand up comedy dan panggung hiburan artis lokal dan nasional.