Wisata Buku di Yogyakarta    

 

Betapa buku telah menempati sejarah paling panjang dalam dunia ilmu pengetahuan. Fungsinya tidak terelakan lagi. Melalui buku telah lahir para cendekiawan, ilmuwan, dan sastrawan di berbagai bidang. Buku Adalah salah satu kunci kemajuan peradaban bangsa.

Di Yogyakarta ada banyak kombinasi yang unik dan menarik untuk berwisata dari candi-candi kuno, sejarah, tradisi, budaya, hingga keindahan alam. Akan tetapi, pernahkah Anda berfikir kalau Yogyakarta   juga tempat yang pas untuk berbelanja atau wisata buku?

Orang-orang menyebut Yogyakarta sebagai surga bagi para pecinta buku. Kemana pun melangkah, Anda akan dapat menemui pedagang yang menjajakan buku di berbagai penjuru. Ya, ini mungkin tepat untuk Anda yang memang menggilai baca buku atau hobi koleksi buku, atau hobi lihat-lihat saja. Nah, Yogyakarta dapat menyalurkan hobi tersebut. Anda akan dapatkan banyak tempat di mana buku dapat diperoleh dengan berbagai harga, berbagai model, berbagai tempat. Banyaknya universitas swasta dan negeri yang berdiri di Yogyakarta  menjadikan toko buku terdapat di hampir semua sudut kota dari yang kecil hingga yang besar.

Nah, untuk memulainya saat Anda berkunjung ke Yogyakarta maka mampirlah ke Kios Buku Taman Pintar atau yang lebih dikenal dengan nama Shopping Center. Lokasinya di Jalan Sriwedari, di sebelah timur Jalan Malioboro. Berdiri deretan kios-kios yang memajang beragam buku. Ada 124 kios yang tertata rapi di dua lantai. Buka dari pukul 9 pagi hingga 9 malam.

Buku yang dijual bermacam-macam, dari buku baru hingga buku bekas. Tiap kios memiliki spesifikasinya masing-masing, dari buku-buku umum, religi, buku pelajaran, buku penunjang kuliah, hingga novel dan komik. Tak hanya itu, di Shopping center juga tersedia majalah lama, buku lama, buku bekas, makalah, tesis, disertasi, kliping koran, dan lain sebagainya.

Para pedagangnya di Shopping Center tergabung dalam Koperasi Pedagang Buku (Kopaku Taman Pintar) dibentuk tahun 1988. Jika dibanding harga di toko-toko buku lainnya, harga buku di shopping center relatif lebih murah. Untuk buku-buku baru rata-rata diambil langsung dari penerbit, dengan pengambilan keuntungan yang kecil dan sepanjang tahun di sini buku selalu diskon 30%.

Hampir setiap hari Shopping Center Yogyakarta selalu ramai dikunjungi pembeli, terlebih pada akhir pekan yaitu Jumat hingga Minggu. Shopping Center Yogyakarta pernah menjadi pusat pedagang kaki lima khusus buku terbesar di Asia Tenggara. Tak hanya buku-buku bekas untuk perguruan tinggi yang ada di shopping center. Jika beruntung, jika Anda seorang kolektor buku maka bisa juga mendapatkan buku-buku kuno dan langka di shopping center. Harga buku lama tergantung ketebalan dan kelangkaannya, “Semakin langka semakin mahal” Buku kuno kuno berhuruf Jawa dijual 2,5 – 3 juta rupiah.

Berikut beberapa tempat lain untuk Anda berwisata buku di Yogyakarta  .

  • Toga Mas memenuhi standar kenyamanan dan kelengkapan buku. Mereka juga memiliki komputer untuk menelusuri buku yang kita inginkan. Di sini, pembeli memang tidak diberi kesempatan untuk tawar menawar tapi jangan khawatir, tanpa perlu menawar pun Anda akan mendapat potongan harga 10%-30% sepanjang tahun. Bahkan menyambut akhir tahun, Toga Mas Yogyakarta biasanya mendiskon semua buku 30%. Terletak di Jl. Affandi atau sering disebut dengan daerah Gejayan. Berbeda dengan Kios Buku Terban dan Shopping Center yang para penjualnya menempati kios-kios sederhana berukuran sedang, Toga Mas bertempat di sebuah bangunan besar yang berarsitektur unik. Suasana alami adalah kesan yang berusaha ditampilkan toko buku ini. Begitu masuk, Anda akan disambut suara gemericik air yang berasal dari taman kecil yang ada di dalamnya. Bangunan yang dominan kayu membuat siapa pun akan betah berlama-lama menghabiskan waktu di sini. Sedangkan di lantai dua ada café kopi dan coklat Djendela dengan sentuhan nuansa tempo dulu, menjadi salah satu keunggulan Toga Mas

  • Di Social Agency dengan koleksi buku yang banyak dan ada yang istimewa yaitu Diskon 30% sepanjang tahun. Social Agency menawarkan varian buku yang lengkap dari berbagai penulis dan bidang ilmu. Terletak tidak hanya di satu tempat, Social Agency memiliki cabang di hampir seluruh penjuru Yogyakarta. Social Agency I terletak di Jl. Affandi 43 Mrican; Social Agency II di Jl. Prof. Dr. Ir. Herman Yohannes 1170; Social Agency III di Jl. Laksda Adisucipto 22 Ambarukmo; Social Agency IV di Jl. Kaliurang Km. 8,5; dan Social Agency V, cabang paling baru yang terletak di Jl. Godean Km. 3 No 2.

  • Kios Buku Terban terletaknya di sepanjang Jl. Kahar Muzakar, samping SMA Negeri 6 Yogyakarta. Di sini terdapat belasan pedagang yang menjajakan dagangan buku berbagai rupa. Harganya dapat Anda tawar. Jika beruntung, Anda bisa mendapatkan harga jauh lebih murah dibandingkan di toko buku besar. Jenis buku yang ditawarkan cukup lengkap, mulai dari fiksi hingga non-fiksi, dari novel hingga ilmu sosial, politik, teknik, psikologi, sampai kamus pun tersedia.

  • Yusuf Agency, dekat jembatan UIN Sunan Kalijaga. Toko ini sangat unik karena menjual semua buku dengan harga yang sama. Rp. 5000, Rp. 10.000, Rp. 15.000, dan Rp. 20.000. Buku apa saja harganya berkisar dalam jumlah itu. Buku dikelompokkan bukan berdasarkan subjek dan tema, tapi berdasarkan harga. Anda tinggal cari di kelompok harga tersebut buku-buku yang anda inginkan. Hanya saja, meskipun bukunya buku baru, namun kebanyakan adalah buku terbitan lama dan kurang laku di pasaran. Meskipun tidak laku di pasaran, namun secara personal Anda mungkin memerlukannya.

  • Di Yogyakarta Toko buku Gramedia tersedia seperti di banyak kota besar di Indonesia. Menjual buku dengan harga pasar biasa untuk buku-buku terbaru dan populer. Tidak ada diskon kecuali memang sedang masa diskon atau untuk buku tertentu. Kelebihannya, buku-buku diletakkan pada tempat yang mudah dijangkau dan dilihat dengan ruangan yang nyaman. Anda bisa berkeliling mencari buku dan membaca seperlunya. Ada juga komputer untuk menelusuri buku apa yang anda ingin cari. Dan pasti, Gramedia.

  • Ada satu hal yang tidak kalah penting di Yogyakarta yaitu pameran buku. Kalau Anda datang ke Yogyakarta bertepatan dengan pameran buku maka dijamin Anda akan berada ditempat yang sangat tepat. Selain banyak, komplit, dan diskon tentunya, pastinya Anda akan betah berlama-lama di sana sambil memilih buku-buku menarik.

Apabila tempat-tempat di atas belumlah cukup memuaskan Anda maka berikut ini toko buku yang dapat Anda temukan tersebar di berbagai tempat di Yogyakarta.

  • Alfi
    Kantor: Jl Kahar Mudzakir 11 RT 030/06 Yogyakarta
  • Alphabets
    Kantor: Villa Seturan Indah Bl C/7 Yogyakarta
  • Amalia
    Kantor: Jl Juminahan 4 Yogyakarta
  • Amanah Kios
    Kantor: Jl Kahar Mudzakir 6 RT 030/06 Yogyakarta
  • Toko Andalas
    Kantor: Jl Pulo III RT 011/05 Yogyakarta
  • Berkah Tb
    Kantor: Ds Tembi Timbulharjo Sewon Yogyakarta
  • Bina Usaha
    Kantor: Jl Colombo 2-A Yogyakarta
  • Dian
    Kantor: Jl Brigjen Katamso Utr 7 Yogyakarta
  • Anugerah
    Kantor: Jl Kol Sugiono 87 Yogyakarta
  • Aris Jaya
    Kantor: Jl Nusa Indah Condongcatur Depok Sleman 58 RT 009/17 Yogyakarta
  • Artista
    Kantor: Jl Godean Km 1/2 Yogyakarta
  • Champion
    Kantor: Jl P Mangkubumi 38 Yogyakarta
  • Dua Sembilan
    Kantor: Jl Kusumanegara 140 Yogyakarta
  • Ekonomi
    Kantor: Jl Gondosuli 10 RT 004/02 Yogyakarta
  • Gama
    Kantor: Jl Magelang Km 5,8/48 Yogyakarta
  • Gloria
    Kantor: Jl P Diponegoro 103 Yogyakarta
  • Henriyds
    Kantor: Jl Kyai Mojo 64 Yogyakarta
  • Hidup Baru
    Kantor: Jl Malioboro 28 Yogyakarta
  • Imanuel
    Kantor: Jl Purwodiningratan Bl NG-1/918 Yogyakarta
  • Istana Siswa
    Kantor: Jl Laksda Adisucipto Km 6/155 D RT 002/02 Yogyakarta
  • Kartini
    Kantor: Jl Yudonegaran 26 Yogyakarta
  • M21
    Kantor: Jl Gejayan Mrican 21 RT 013/05 Yogyakarta
  • Merah Dua
    Kantor: Jl Kaliurang Km 5,6/17 Yogyakarta
  • Merah
    Kantor: Jl Gejayan Mrican 1 RT 004/10 Yogyakarta
  • Mirah
    Kantor: Psr Gamping 6 Yogyakarta
  • Mitra Nugroho
    Kantor: Kompl Bayeman Permai Bl C/6 Yogyakarta
  • Mitra
    Kantor: Jl Dr Sutomo 43 RT 026/08 Yogyakarta
  • Murah
    Kantor: Jl Jend Sudirman 1 Yogyakarta
  • Pak Puspo
    Kantor: Jl Achmad Jazuli 55 Yogyakarta
  • Pelangi
    Kantor: Jl Mataram 33 Yogyakarta
  • Peni
    Kantor: Jl Sultan Agung 51 RT 033/09 Yogyakarta
  • Prestasi
    Kantor: Jl Gedong Kuning 178 Yogyakarta
  • Rejeki
    Kantor: Jl Kyai Mojo 91 Yogyakarta
  • Renata
    Kantor: Jl Godean Km 4 Bl DS-II RT 004/03 Yogyakarta
  • Rukun
    Kantor: Jl Ibu Ruswo 22 Yogyakarta
  • Semangat Baru
    Kantor: Jl Kapt P Tendean 12 RT 011/03 Yogyakarta
  • Tedjomulyo
    Kantor: Jl Kenari 61 Yogyakarta
  • Tiga Serangkai
    Kantor: Jl Gejayan 3-A RT 001/29 Yogyakarta
  • Tropen
    Kantor: Jl Gejayan 9-D RT 051/13 Yogyakarta
  • Wisuda
    Kantor: Jl Samirono Baru 1-A Yogyakarta

Transportasi

Lokasinya Shopping Center berada di Jalan Sriwedari sebelah timur Jalan Malioboro. Lokasinya juga berada di sebelah timur Benteng Vredeburg, berdampingan dengan Taman Budaya Yogyakarta, atau di sebelah utaranya terdapat Pasar Beringharjo.

Akses ke sini tidaklah sulit, dari bandara Adisujipto sekitar 8 km kemudian menggunakan bus Trans-Jogja dengan ongkos Rp3.000,00 trayek 3A ATAU 3B yang melewati kawasan Malioboro, turun di halte bus depan Gedung Agung lalu berjalanlah sekitar 300 meter.

Dari Terminal Giwangan sekitar 6 km menggunakan kota jalur 2, jalur 4, atau jalur 15 melewati Malioboro dan turun di depan Pasar Beringharjo atau Taman Pintar dengan ongkos Rp2.500,00.

Dari Stasiun Tugu sekitar 1 km, Anda dapat menggunakan becak atau andong langsung ke tujuan dengan ongkos sekitar Rp10.000,00.

Dari Stasiun Lempuyangan sekitar 3 km, Anda dapat menggunakan taxi langsung ke tujuan dengan ongkos sekitar Rp20.000,00.

 

Tips

  • Penjual buku di pasar khusus menyediakan sangat banyak buku diletakkan di rak-rak yang sempit. Ini membuat Anda kurang nyaman melihat-lihatnya. Ada baiknya juga Anda membuat daftar buku yang diburu lalu langsung bertanya pada penjaganya, mereka hafal semua judul buku lengkap dengan pengarang dan penerbitnya.