Sekilas
Sesampainya Anda di Kota Tanjung Pandan, Pulau Belitung, jangan ragu segera arahkan tujuan ke Pantai Tanjung Pendam di Kota Tanjung Pandan. Pantai nan indah seluas 22 hektare itu berlokasi di Desa Tanjung Pendam, Kecamatan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung.
Pantai di Tanjung Pendam tidak selandai pantai lainnya di Pulau Belitung. Sebagian besar pantainya dibatasi beton untuk menahan abrasi air laut. Pantainya di kelilingi pelbagai pohon rindang yang didominasi pepohonan cemara laut. Air lautnya jernih dan tampak biru di kejauhan.
Kawasan di sekitar pantai ini sudah ditata rapi oleh Pemerintah setempat demi menambah kenyamanan pengunjung. Oleh karena itu, Pantai Tanjung Pendam semakin diminati masyarakat sekitar dan wisatawan karena fasilitas yang tersedia cukup memadai sebagai kawasan wisata.
Jalur masuk sampai ke dalam kawasan wisata Pantai Tanjung Pandan sudah difasilitasi jalan aspal, serta jalan setapak dari batu untuk pejalan kaki di sepanjang tepian pantai dengan beberapa lampu taman di sisinya. Di dalam kawasan wisata juga disediakan tempat bermain untuk anak, panggung hiburan, arena olahraga, penjual makanan dan minuman, pasar seni, dan lainnya.
Kegiatan
Saat yang tepat untuk mengunjungi pantai ini adalah menjelang sore hari. Berkeliling di sekitar pantai atau sekedar duduk di tepiannya menikmati laut lepas berwarna kebiruan dengan kapal-kapal yang tersebar maupun yang berlabuh di sisi pantai sampai saat Matahari terbenam.
Kurang lengkap rasanya jika tidak melihat Matahari terbenam di Pantai Tanjung Pendam. Bulatnya Matahari perlahan tenggelam di lautan memancarkan cahaya lembayung senja yang sangat indah sehingga ingin terus menerus memandangnya.
Di kejauhan tampak kehijauan Pulau Kalamoa di seberang Pantai Tanjung Pendam. Pulau ini begitu indah dan tenang menyimpan seribu misteri cerita masa lampau sehingga membuat orang-orang penasaran ingin menjelajahinya. Di sana ada sebuah keletenteng, bangunan kolonial berupa menara pandang, dan makam diduga salah satunya adalah seorang ulama keturunan Sultan Banten. Pulau ini benar-benar menyimpan banyak cerita sejarah bahkan mitos yang beredar di masyarakat Belitung yang membuat penasaran orang-orang untuk menyambanginya. Oleh karena itu, jika Anda ke Tanjung Pendam, jangan lupa untuk menyeberang ke Pulau Kalamoa.
Berkeliling
Memasuki kawasan wisata di Pantai Tanjung Pendam, Anda akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp2.000,-. Di seluruh kawasan pantai Tanjung Pendam cukup teduh, karena dikelilingi pohon rindang dan besar. Anda bisa mengelilingi taman di sekitar pantai ini dengan berjalan kaki, bersepeda, atau dengan motor. Dari awal pintu masuk Anda akan menemukan deretan kios-kios galeri seni berupa lukisan dan kerajinan tangan, kemudian panggung hiburan, dan arena lainnya di sepanjang pantai yang dipisahkan jalan aspal.
Berbelanja
Sebagai alternatif kegiatan lain ketika Anda menunggu Matahari terbenam di pantai ini, berkunjunglah ke galeri-galeri di pasar seni yang ada di dalam kawasan wisata Tanjung Pendam. Selain galeri seni lukisan bernilai tinggi, di sini Anda juga dapat membeli beraneka hasil kerajinan tangan yang unik dan menarik.
Jika ingin mencari oleh-oleh khas Belitung lainnya, Anda bisa mengarahkan tujuan ke beberapa pusat perbelanjaan di dalam kota Tanjung Pandan. Di sana dijual oleh-oleh berupa makanan ringan, kerajinan tangan, batu satam, dan masih banyak lainnya.
Fu Tse Collection, Galeri Pasar Seni nomor 6 Pantai Wisata Tanjung Pendam.
Galeri Mansyur, Galeri Pasar Seni nomor 6 Pantai Wisata Tanjung Pendam.
Galeri KUKM Belitung, Jalan Sriwijaya, Tanjung Pandan.
Barata Departement Store, Jalan Veteran, Tanjung Pandan.
Batu Satam Firman, Jalan Dahlan nomor 29 Tanjung Pandan.
Asoka Shopping Center, Jalan Lettu Madaud, Kampung Parit, Tanjung Pandan.
Transportasi
Pantai Tanjung Pendam berada di Kota Tanjung Pandan yang merupakan kota pelabuhan sekaligus memiliki bandara yang menjadi satu-satunya akses ke Pulau Belitung. Dari pelabuhan Tanjung Pandan, lokasi pantai ini lebih cepat dicapai. Ada beberapa rute yang tersedia ke Tanjung Pandan, diantaranya dari Pulau Bangka melalui pelabuhan Pangkal Balam dan dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.
Perjalanan dari Pangkal Balam ke Tanjung Pandan dengan menggunakan jetfoil Express Bahari dapat ditempuh selama 4-6 jam perjalanan menyeberangi Selat Gaspar. Sedangkan dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta dapat menggunakan kapal PELNI yaitu KM. Lawit, yang akan mengantarkan Anda ke Belitung selama kurang lebih 18 jam perjalanan.
Dari pusat kota untuk menuju Pantai Tanjung Pendam dapat menggunakan mobil atau motor dari bandara. Perjalanan ke sana memakan waktu kurang dari 30 menit dengan jarak 16 kilometer.
Tips
Jika Anda ingin menggunakan jalur udara, ada lebih banyak rute penerbangan ke Tanjung Pandan. Anda bisa mencapai Bandar Udara H.A.S Hanandjoeddin Tanjung Pandan (TJQ) dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta (CGK), Bandara Hang Nadim Batam (BTH), Bandara Pangkal Pinang Tanjung Pandan (PGK) dan Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang (PLM). Telitilah memilih tujuan Tanjung Pandan agar tidak tertukar dengan bandar udara di Bangka dan Riau karena namanya yang serupa. Perhatikan kode penerbangan H.A.S Hanandjoedin di Tanjung Pandan adalah TJQ.
Akomodasi
Beberapa akomodasi penginapan menyajikan keindahan pantai-pantai di sekitar Tanjung Pandan, khususnya Pantai Tanjung Pendam. Kota Tanjung Pandan menyediakan banyak sekali tempat penginapan dan terdapat banyak fasilitas wisata lainnya bagi wisatawan yang ingin berkeliling di Pulau Belitung, dikarenakan kota ini merupakan pintu masuk Pulau Belitung.
Berikut ini beberapa rekomendasi penginapan yang letaknya paling dekat dengan Pantai Tanjung Pandan.
Hotel Harlika Jaya
Jl. Melati A 43, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 24633
Harga mulai dari Rp165.000,- per kamar per malam
Grand Hatika Hotel
Jalan Kemuning No. A16, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 22889
http://www.grandhatika.com/
Hotel Lux Melati
Kelurahan Parit, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Harga mulai dari Rp300.000,- per kamar per malam
Hotel Central City
Kelurahan Parit, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Harga mulai dari Rp360.000,- per kamar per malam
Mendanau Belitung Hotel
Jalan Siburik Timur No.51, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 22431
http://mendanau-hotel.blogspot.co.id/
BW Suite Tanjung Pandan
Jalan Pattimura, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 23898
http://www.bwsuitebelitung.com/en-us/
Kuliner
Di kawasan Pantai Tanjung Pandan dan sekitarnya terdapat beberapa rumah makan yang menyediakan aneka masakan khas Belitung seperti sup gangan, mie atep belitung, dan makanan laut lainnya.
Rumah Makan Thai Fa
Jln. Pattimura No. 20, Tj. Pendam, Tj. Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 22997
Rumah Makan Belitong Timpo Duluk
Jalan Lettu Mad Daud, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: 0878-2500-6103
Mie Belitung Atep
Jl. Sriwijaya No. 27, Tanjung Pandan, Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Telepon: (0719) 21464