Sekilas
Mata air dari Bukit Kaba mengalir ke kolam pemandian melalui saluran air yang dilengkapi sistem pengaturan suhu. Airnya yang jernih dan terasa hangat menebarkan rayuan agar orang datang menghampiri untuk berendam dan merilekskan tubuh mereka. Di Suban Air Panas nyatanya memang akan menjadi tempat untuk Anda menikmati air hangat di tengah cuaca dingin dengan hadiah tambahan pemandangan nan elok.
Suban Air Panas berada di Desa Penantian, Kelurahan Tulang Ulu, Kecamatan Curup Timur, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu. Tujuan wisata seluas 30 hektar itu memiliki suasana nyaman karena dikelilingi area perbukitan rimbun menghijau.
Ini adalah tujuan wisata alam tertua di Kabupaten Rejang Lebong sekaligus di Provinsi Bengkulu. Sejak zaman Pendudukan Jepang, masyarakat sekitar menemukan dan menggunakannya untuk menyembuhkan penyakit kulit. Lalu tepat pada 1967 obyek wisata ini dibangun dan terus dikembangkan. Anda sekarang bisa menikmati 5 kolam air hangat dan 1 kolam air dingin untuk berwisata bersama keluarga.
Usai berendam Anda pun dapat melanjutkan dengan trekking melihat dua buah air terjun yang tidak jauh dari Suban Air Panas. Tinggi air terjun pertama tingginya mencapai 50 meter, kemudian yang kedua lebih rendah yakni 15 meter. Uniknya, salah satu dari air terjun tersebut bercabang dua menghasilkan panorama yang luar biasa memesona. Berbeda dengan kolam pemandian, air terjun tersebut memiliki suhu dingin namun rupanya sering juga dinikmati wisatawan.
Selain itu, di sekitar kolam terdapat dua buah batu megalitikum yaitu Batu Tri Sakti dan Batu Menangis. Keduanya memiliki mitos, Batu Tri Sakti diyakini dihuni oleh tiga orang hebat yang kerap menjaga pengunjung.
Sementara itu, pada Batu Menangis, warga setempat sering mendapatinya mengeluarkan air. Ada legenda darinya terkait seorang putri yang bernama Gemercik Emas yang menangis karena tidak ingin dijodohkan dengan seorang asal Rejang bernama Putra Gambir Melang.
Kegiatan
Pemandian Suban Air Panas cocok menjadi tujuan wisata keluarga. Destinasi ini memiliki beberapa kolam sehingga mampu menampung banyak pengunjung. Air panas dari Bukit Kaba juga dipercaya mampu menyembuhkan beberapa penyakit kulit, pegal linu dan rematik. Rekreasi semakin menarik karena Anda dapat menikmati alam di sekitar Suban Air Panas, berkelilinglah untuk menilik keunikan air terjun dan Batu Menangis.
Anak-anak akan betah karena usai bermain air di kolam dan air terjun, mereka pun dimanjakan dengan komedi putar yang bisa dijumpai pada akhir pekan. Untuk kelengkapan berenang, tersedia juga penyewaan ban untuk anak-anak.
Jelajahi tempat ini dan temukan menemukan kebun-kebun kopi milik penduduk setempat. Sebagian lagi memilih menanam aren yang bisa diolah sebagai bahan baku gula merah.
Transportasi
Air Panas sekira 6 kilometer dari Kota Curup, ibukota Kabupaten Rejang Lebong, tepatnya di Jalan Lintas Curup-Lubuk Linggau. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum berupa mobil travel dengan jurusan Bengkulu-Curup atau rute lain yang menghubungkan Curup dengan provinsi tetangga. Tarifnya bervariasi mulai dari Rp40 ribu. Di bawah ini adalah agen mobil travel yang bisa Anda hubungi.
- Bengkulu Mandiri Travel
Tlp. 081367836336
- Putra Anugrah Wisata
Tlp. 085279588306
- Trans Wisata Travel
Tlp. 085274513052
Apabila Anda menggunakan kendaraan pribadi maka cukup telusuri Jalan Lintas Curup-Lubuk Linggau dan akan menemukan petunjuk berbelok ke lokasi Suban Air Panas.
Akomodasi
Waktu tempuh dari Kota Bengkulu ke Suban Air Panas kurang lebih selama 2 jam sehingga Anda bisa tetap memilih menginap di Kota Bengkulu ataupun mencari pengalaman yang berbeda di Kota Curup.
Berikut ini adalah beberapa hotel yang direkomendasikan.
Kota Curup
Hotel Aman Jaya
Jl. A.K Gani Curup
Tlp. (0732) 21365
Hotel Bukit Kaba
Jl. Sukowati
Tlp. (0732) 21355
Hotel Wisata Baru
Jl. Merdeka 755, Curup
Tlp. (0732) 24161
Sementara di Kota Bengkulu, Anda dapat mengindap di beberapa hotel di bawah ini.
Grage Horizon
Jl. Pantai Nala 142, Anggut Bawah, PO BOX 44
Telepon: +62 736 21722
Email: gragehorizon@gmail.com
Website: http://www.gragehorizon.com/
Hotel Santika Bengkulu
Jl. Pantai Nala No.142, Bengkulu.
Tlp. (021) 21722 Fax: 25854
Email: bengkulu@santika.com, reservation@bengkulu.santika.com
Hotel Splash
Jl. Sudirman No 48
Telepon: +62 736 23333
Email: splash_hotel@ymail.com
Website: www.hotel-splash.com
Hotel Madelin
Jl. Bakti Husada No 88
Telepon: +62 736 52777
Nala Sea Side
Jl. Sudirman No.48 Bengkulu
Tlp (0736) 344855
Jodipati Hotel
Jl. Sutoyo No.30 Bengkulu 38224
Tlp. (0736) 20996 Fax. 20996
Email: jodipataibengkulu@gmail.com
Xtra Hotel
Jl. Sutoyo No.31, Tanah Patah Bengkulu
Tlp (0736) 346865, 20107
Hp. 081273005555
Fax. (0736) 345974
Kuliner
Banyak warung yang menjual aneka makanan di dalam kompleks Suban Air Panas. Akan tetapi, Anda bisa pergi ke Kota Curup untuk menemukan hidangan yang lebih beragam. Mayoritas rumah makan memang menyajikan hidangan Padang tetapi Anda juga bisa mendapati makanan khas Bengkulu seperti sambal tempoyak, sambal ujak, dan gulai umbut.
Berbelanja
Kota Curup terkenal sebagai wilayah dataran tinggi nan subur, tempat berbagai macam buah dan sayur tumbuh segar dan dikirim ke kota-kota lain. Salah satu komoditi yang populer di sini adalah buah stroberi. Tidak jauh dari Suban Air Panas terdapat kebun-kebun stroberi yang buahnya dapat Anda petik langsung dan dibeli sebagai buah tangan tetapi jika ingin lebih instan maka di dalam obyek wisata ini pun banyak penjual stroberi yang sudah dikemas.