Trans Studio Bandung: Indoor Theme Park Terbesar di Indonesia dan Dunia

 

Sekilas

Trans Studio Bandung merupakan Indoor Theme Park yang kedua dibangun di Indonesia setelah yang pertama di kota Makassar. Keduanya mempunyai keunikan masing-masing dan yang di Bandung merupakan yang terbesar di Indonesia dan juga terbesar di dunia. Tempat ini dibuka untuk umum pada 18 Juni 2011 dimana lokasinya satu kawasan dengan Bandung Supermal (BSM).

 

Trans Studio Bandung menawarkan pengalaman spektakuler berbagai wahananya yang menantang dan mendebarkan. Ada 20 wahana permainan dalam 3 kawasan hiburan dengan tema yang berbeda dan unik yaitu: Studio Central, Lost City, dan Magic Corner.

Wahana permainannya berada di dalam ruangan (indoor) dan dapat dinikmati dari rentang usia anak-anak, remaja, hingga dewasa.  TSB cocok disebut sebagai wahana wisata dalam kota untuk keluarga.

TSB memiliki wahana roller coaster yang termasuk tercepat di dunia. Roller coaster-nya dapat bermanuver mundur lalu melaju dengan 120 km/jam dalam waktu 3,5 detik tersebut melewati ketinggian 50 meter. Wahana ini baru ada 3 di dunia dimana 2 di antaranya di Amerika Serikat dan 1 di Bandung.

Apakah Anda yang menyenangi otomotif dan balap mobil? Wajiblah kiranya merasakan bagaimana keseruan menjadi pembalap dalam sirkuit yang mirip nyatannya. Setelah keseruan mereda lanjutkan mencipipi naik kincir raksasa yang berputar 360° di dalam ruangan. Bagi Anda yang senang menonton pertunjukkan maka TSB memiliki wahana spesial efek spektakuler berkelas dunia.

Anda juga dapat merasakan ketegangan dari sebuah wahana dimana Anda terjatuh dari air terjun dengan ketinggian 13 meter. Mirip juga, ada wahana yang dibuat dengan konsep seolah-olah Anda dijatuhkan oleh raksasa dari atas gedung lantai 5. TSB juga memiliki wahana ayunan berputar raksasa pertama di Indonesia.

Senang dengan ketegangan dan menguak misteri? Mengapa tidak masuki wahana  berhantu yang kali ini berdasarkan legenda misteri masyarakat Bandung.

Wahana permainan di TSB berpadu dengan dengan gaya Broadway yang terkenal. Anda dapat merasakan bagaimana menjadi seorang bintang di depan kamera. Anda juga dapat berperan menjadi orang di belakang layar dari beberapa acara favorit TRANS TV dan TRANS 7, yaitu: Dunia Lain, Jelajah, dan Si Bolang.

 

Trans Studio Bandung adalah kawasan wisata terpadu seluas 4,2 hektare dan memiliki nilai investasi mencapai 2 triliun. TSB ditujukan bukan hanya untuk wisatawan domestik tetapi juga wisatawan mancanegara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Fhilipina, serta wisman asing lainnya.

 

Trans Studio Bandung

Jl. Gatot Subroto 289 Bandung – 40273

Telepon : 022 – 9109 9999

Fax : 022 – 9109 9998

Website: http://www.transstudiobandung.com/

 

 

 

Kegiatan

Ada 3 kawasan dengan tema yang berbeda dan unik yaitu: Studio Central, Lost City, dan Magic Corner. Nikmati semuanya dan mulailah datang ke tempat ini pagi-pagi saat pertama kali buka agar Anda puas seharian menjelajahinya.

Studio Central, merupakan kawasan dimana nuansa arsitektur Hollywood bergaya 60-an akan Anda nikmati. Di kawasan ini Anda dapat melihat deretan nama artis yang ada di Walk of Fame-nya. Temukan bintang favorit Anda dari artis dunia hingga artis Indonesia.

Lost City, merupakan tempat untuk Anda berpetualang dalam ekspedisi masuki hutan rimba dalam safari track.

Magic Corner, adalah sebuah tempat dimana Anda akan merasakan keajaiban dengan petualangan yang menggembirakan dan menakjubkan.

 

Berikut ini daftar wahana yang tersedia di Trans Studio Bandung.

 

  1. Yamaha Racing Coaster, merupakan roller coaster yang melaju dengan kecepatan lebih dari 120 km/jam dengan ketinggian 50 meter.
  2. Trans Broadcast Museum
  3. Vertigo, adalah kincir putar raksasa pertama di dalam ruangan yang berputar 360 derajat di ketinggian 45 meter.
  4. Giant Swing, adalah pendulum raksasa yang diayun di atas ketinggian 35 m.
  5. Trans Car Racing, adalah arena balap sepanjang 1 kilometer berkecepatan maksimum 40 km per jam dengan luas tracknya 7 hektare.
  6. Trans City Theater, menampilkan “Kabayan Goes to Hollywood” .
  7. Trans Movie Magic
  8. Negeri Raksasa, di tempat ini semua materinya berukuran besar seakan Anda menjadi liliput. Siap-siaplah jatuh dari atas puncak menara setinggi 20 meter.
  9. Dunia Lain, adalah rumah hantu bertema hantu urband di Bandung seperti Ambulance Bahureksa dan None Belanda SMA 5 Bandung.
  10. Pirate Ship, adalah arena mainan anak-anak terbesar di Asia.
  11. Negeri Liliput
  12. Petualangan si Bolang, berkeliling seluruh provinsi di Indonesia bersama si Bolang.
  13. Amphitheater, menampilkan “Legenda Putra Mahkota”.
  14. Sky Pirates
  15. Jelajah, merupakan petualangan menyusuri sungai lalu masuk ke pedalaman hutan Afrika bertemu binatang buas dan suku pedalaman kemudian jatuh dari air terjun setinggi 13 meter.
  16. Kong Climb, di sini Anda harus mendaki dinding dan mengambil permata yang dijaga kingkong di puncak tebing. Hati–hati membuatnya marah!
  17. Dragon Riders
  18. Trans Science Center
  19. Marvel 4D Theater (hadir Desember 2011), menampilkan simulasi tokoh kartun terkenal seperti Hulk, Spiderman, hingga gantastic 4.
  20. Special Effect Action (hadir Desember 2011)

 

Untuk memudahkan Anda mengenal denah Trans Studio Bandung, klink tautan berikut untuk mengunduh petanya.

 

Harga tiket masuk TSB Rp150.000,00 pada Senin hingga Jumat. Sementara pada Sabtu, Minggu, dan hari libur adalah Rp200.000,00. Dengan harga tersebut Anda dapat main sepuasnya. Ada tiket VIP access yaitu berupa akses antrian cepat tiap wahana dengan harga Rp200.000,00.

Seluruh transaksi di Area Theme Park Trans Studio Bandung menggunakan kartu Mega Cash sebagai alat bayar tunai di tempat ini. Saldo Mega Cash ditarik melalui ATM Bank Mega sesuai nominal ATM tersebut. Kartu  Mega Cash tesebut harus diisi sejumlah nominal tertentu sebelum transaksi di TSB. Selain dipergunakan di Theme Park Trans Studio Bandung, kartu prepaid tersebut juga bisa digunakan di merchant-merchant lain yang bekerja sama dengan Bank Mega. Lebih Rinci lihat tautan berikut.

 

 

Kuliner

Tersedia beragam kuliner di kawasan ini dimana sebagiaan besar pembayarannya dengan voucer kartu prepaid Mega Cash. Berikut ini beberapa tenan yang tersedia.

Snack and Sweet, merupakan kios tempat Anda membelikan anak-anak beragam permen, cokelat dan cemilan.

Coffe and Tea Leaf, menyediakan menu seperti Ice hazelnut latte.

Baskin Robbins, menyediakan aneka rasa es krim favorit.

Corvette Diner, menyediakan mekanan ala American Dinner seperti burger, fried chicken dan milkshake.

Studio Kuring, adalah tempat Anda mencicipi makanan khas Sunda.

Studio Mie, menghidangkan mie lezat dengan beragam pilihan.

Studio Steak, menyediakan hidangan steak dan olahan daging ayam yang lezat.

 

Mengapa tidak jelajahi oleh Anda sepulang dari TSB beragam kuliner di kota yang disebut-sebut surga makanan ini. Jenis makanan dan jajanan khas Bandung yang juga dapat menjadi oleh-oleh adalah: serabi oncom, ladu, peuyeum, cireng, asinan sukasari, gepuk, sambel oncom, es goyobod, bala-bala, karedok, soto bandung, batagor, es doger, empal gentong, bakso kocok, lotek, serabi, uli bakar, colenak, combro, misro, mie kocok, nasi timbel, pepes jamur, dan masih banyak yang lainnya.

Coba buka juga tautan Panduan Kuliner di Bandung.

Berikut referensi tempat makan di Bandung untuk Anda.

Sunda Kelapa

Jl. Pasir Kaliki No.187

Bandung

Telp +62.22.6013576

Ma Uneh

Jl. Pajajaran

Bandung

Telp 022. 4202568

Bale Gazeeboo

Jl. Surapati No.49

Bandung

Telp +62.22. 2506716

Boga Kuring

Jl. Dago Bukit Utara No.53

Bandung

Telp +.62.22.2505365

Dago Panineungan

Jl. Ir. H. Juanda No.152

Bandung

Telp +62.22.2502011

Riung Sari

Jl. R.E. Martadinata No. 22

Bandung

Telp +62.22.4206723

Sari Parahyangan

Jl. R.E. Martadinata No.156

Bandung

Telp +62.22.7205788

Saung Kabayan

Jl. Dr. Junjunan No. 107

Bandung

Telp +62.22.6017488

Sari Sunda

Jl. Lengkong Besar No. 77 & 18A

Bandung

Telp +62.22.4238125

Mang Kabayan

Jl. Sunda No.24

Bandung

Telp +62.22.4264552

  1. Ampera

Jl. Soekarno Hatta No. 394

Bandung

Telp +62.22.5208446

DPALM

Jl. Lombok No.45

Bandung

Telp 62.22.4261623

Dapur Cobek

Jl. Sulanjana No. 14 40116

Telp +62 22 4209415

Dago Panyawangan

Jl. Ir. H. Juanda No. 137 40132

Telp +62 22 2507551

Batagor Cuplis

Jl. Veteran No. 7 Bandung 40112

Telp +62 22 818996768

 

 

Akomodasi

Kota Bandung memiliki banyak sekali pilihan akomodasi dengan beragam jenis sesuai kebutuhan dan keuangan Anda. Pilihlah salah satunya yang terdekat dengan objek wisata utama Anda, apakah itu kuliner, berbelanja, hiburan, atau budaya seperti desa wisata.

Untuk akomodasi yang memiliki website maka kunjungi tautan berikut.

Berikut ini beberapa akomodasi yang kami referensikan.

Hotel My 3 Guest House

Jl. Maulana Yusuf No. 3 Bandung 40115

Telp +62 22 4239560

The Kartifah

Jl. Ir. H. Juanda No. 319B Bandung 40135

Telp +62 22 2504237

Wisma Pendawa

Jl. Ciumbuleuit No. 197 Bandung 40142

Telp +62 22 2031437

Yahezkiel Hotel

Jl. PPH. Mustopa No. 191 Bandung 40125

Telp +62 22 2502383

Villa Setiabudhi

Jl. Cipaku I No. 4 Bandung 40143

Telp +62 22 /0818.964.396 atau 021-750.2605

Puri Tomat

Jl. Ir. H. Juanda No. 420 Bandung 40135

Telp +62 22 2501746

Email puri_tomat@yahoo.com

Padasuka

Jl. Dr. Setiabudhi No. 426 Bandung 40143

Telp +62 22 2016559

Lebak Gunung Indah

Jl. Dr. Setiabudhi No. 418 Bandung 40143

Telp +62 22 2013515

Bukit Dago Millenium

Jl. Ir. H. Juanda No. 331 Bandung 40135

Telp +62 22 2505943|+62 22 2504244

Barito Shinta

Jl. Supratman No. 23 Bandung 40121

Telp +62 22 7217765

Pilatus House

Jl. Gegerkalong Hilir No. 119 Bandung 40153

Telp +62 22 2014215

Email pilatus_hotel@yahoo.com

Caryota

Jl. Sukajadi No. 169 Bandung 40162

Telp +62 22 2032581

Permata Indah

Jl. Pasirkaliki No. 90 Bandung 40171

Telp +62 22 4205996

Jelita Parahyangan

Jl. Pasirkaliki No. 61 Bandung 40171

Telp +62 22 6031133

Corsica

Jl. Supratman No. 43 A Bandung 40121

Telp +62 22 7271363

Wisma Anugerah

Jl. Ciburuy No. 8 Bandung 40255

Telp +62 22 5201746

Grand Kopo

Jl. Kopo No. 163 Sebelah RS. Imanuel Bandung

Telp +62 22 5206252

Rumah Tawa Taman Cibunut Hotel

Taman Cibunut, Jl.Taman Cibunut Selatan No.6 Bandung 40112

Telp +62 22 4264244

Email rumahatawa@ymail.com

Naval

Jl. Sukajadi No. 180 Bandung 40161

Telp +62 22 204 0868

Flores Gallery

Jl. Flores No. 7 Bandung 40115

Telp +62 22 4202073

Puri Arina

Jl. Babakan Jeruk II No. 21 Bdg Bandung 40163

Telp +62 22 2004075

Patradisa I

Jl. Moch. Iskat No. 8 Bandung 40171

Telp +62 22 4206680

Trocadero

Jl. Wastukaencana No. 48 Bandung 40117

Telp +62 22 4230193

Puri Larasati

Jl. Kanayakan Blok A No 43 Bandung 40135

Telp +62 22 2533483|+62 22 2533482

Pangarang Sari

Jl. Pangarang No. 3 Bandung 40261

Telp +62 22 4204205

Graha Asri

Jl. Dr. Setiabudhi No. 372 Bandung 40143

Telp +62 22 2000355

Brajawijaya

Jl. Pungkur No. 28 Bandung 40252

Telp +62 22 5210376

Bali Indah

Jl. BKR No. 75 Lingkar Selatan Bandung 40254

Telp +62 22 5227575, 5200191

Email hotelbali_indah@yahoo.com

Dewi Sartika

Jl. Dewi Sartika No. 18 Bandung 40251

Telp +62 22 4231190

Email hdsbandung@yahoo.com

Arsallya

Jl. Talaga Bodas No. 19 Bandung 40262

Telp +62 22 7301189

Sepuluh I

Jl. Pelajar Pejuang 45 No. 89 (Lingkar Selatan) Bandung 40263

Telp +62 22 7303097

Email hotel_sepuluh@yahoo.co.id

 

Berbelanja

Dapatkan beragam suvenir menarik khas Trans Studio Bandung di berbagai sudut theme park ini.

Salah satu oleh-oleh wajib dari Bandung ialah makanan dan minuman khas. Anda dapat membeli keripik tempe, keripik oncom, brownies kukus Amanda, sale pisang, dodol, peuyeum, pisang bolen Kartika Sari, batagor, ubi cilembu, dan makanan lezat lainnya di toko-toko yang ada di sekitar jalan Dago, Cihampelas, Riau, Kemuning, Burangrang,  Sulanjana, dan Buah Batu.

Di Bandung banyak terdapat kerajinan tangan dan barang-barang yang dapat Anda beli di antaranya Angklung di Saung Angklung Udjo dan Wayang Golek di Galeri Cupumanik di Jl. Haji Umar. Ada juga berbagai macam kerajinan yang terbuat dari kulit buaya, ukiran kayu, hingga asesoris dan perabotan rumah tangga di Toko Sin Sin Souvenir & Antique Shop di Jl. Braga 59.

 

Ingin berbelanja di pasar tradisional dengan harga grosir? Coba lihat informasinya sebelum mengunjungi Pasar Baru Trade Center Bandung.

Transportasi

Berada di dalam kota dan dapat dilalui dengan keluar dari 3 pintu tol kota (Pasteur, Mohamad Toha, dan Buah Batu) apabila Anda datang dari luar kota Bandung. Kendaran umum yang melalui TSB ada 2 jurusan yaitu yang berwarna merah (Elang-Cicadas) dan yang berwarna hijau (Kelapa-Cicaheum).

 

Untuk Anda yang datang dari Jakarta, mengapa tidak merasakan sensasi naik kereta api Jakarta-Bandung dengan jalur yang bersejarah dan pemandangan yang memesona.

Apabila Anda datang ke Bandung melalui Stasiun Kereta Api Bandung maka lanjutkan naik angkutan kota jurusan St.Hall-Gedebage yang berwarna hijau muda kemudian turun di Alun-Alun Masjid Raya Bandung. Berikutnya lanjutkan dari alun-alun Bandung naik angkot Cicadas-Elang (warna merah) yang akan melewati BSM-TSB.

 

Anda juga dapat membuka tautan berikut untuk peta transportasi menuju TSB.

 

Tips

  • Seluruh transaksi di Area Theme Park Trans Studio Bandung menggunakan kartu Kartu Mega Cash sebagai alat bayar atau uang tunai di tempat ini. Pengisian Kartu Mega Cash dapat dilakukan di Cabang Bank Mega, di Lingkungan Trans Studio Bandung, dan ATM Bank Mega yang telah di lengkapi fasilitas Mega Cash. Jika hilang maka kartu tersebut tidak ada penggantian dari Bank Mega maupun TSB, jadi simpanlah dengan baik.
  • Ada 2 jenis kartu Mega Cash, yaitu:
  1. Mega Cash yang tidak terdaftar, yaitu jumlah maksimal yang bisa dimasukan ke dalam kartu hanya Rp1.000.000,00.
  2. Mega Cash terdaftar, yaitu jumlah maksimal yang bisa dimasukan ke dalam kartu bisa sampai 000.000,00
  • Cara menggunakan Mega Cash adalah sebagai berikut:
  1. Tidak memerlukan PIN atau tanda tangan saat bertransaksi
  2. Untuk setiap transaksi di dalam TSB tempelkan Mega Cash pada Card Reader. Jumlah nominal isi kartu akan berkurang sesuai harganya.
  3. Uang di dalam kartu dapat diuangkan kembali (refund), melalui 2 cara yaitu :
  • Via ATM Bank Mega (saat ini hanya di ATM Kota Bandung) sesuai dengan besaran mata uang ATM.

Contoh :  Mega Cash masih ada sisa saldo Rp385.000.00,00

  • Di ATM dengan denomisasi Rp50.000, bisa cashwitdrawal 350.000,00, sisa saldo Rp35.000,00
  • Di ATM dengan denomisasi Rp100.000, bisa cashwitdrawal 300.000,00, sisa saldo Rp85.000,00
  • Via Kasir Redeem, ada 1 kasir Redeem di Strait Kitchen BSM.
    • Contoh : sisa saldo RP. 49.500, di Kasir Redeem Strait Kitchen BSM, bisa redeem RP49000,00 ,sisa saldo Rp500,00

  • Tersedia tiket VIP access dengan harga lebih yaitu Rp200.000,00. Ini bagi Anda yang tidak ingin antre.
  • Untuk paket promosi seperti kegiatan kantor, gathering, team building, launching, family day, birthday party, arisan, dan lain-lain maka dapat menghubungi nomor telepon: 022-91099999.
  • Untuk tips perjalanan, Anda dapat mengintipnya terlebih dahulu di tautan berikut.